Selasa, 30 Agustus 2011

Performance Management .Prinsip Tawazun


“ Supaya Allah membalas mereka dengan yang lebih baik dari apa yang mereka kerjakan dan menambah lagi karunia Nya. Dan Allah memberi rizki kepada siapa yang Dia kehendaki dengan (jumlah) yang yang tidak terbatas “. QS An Nur : 38


Nama panggilan Koko selaku HRD Manager, dalam penilaian kepada karyawan menggunakan hasil dari performance review & self assessment lengkap dengan kompensasi dan reward ber bentuk financial maupun non financial.Sehingga karyawan merasa diperlakukan adil; oleh perusahaan..Itulah resep jitu Koko dalam merangkul karyawannya.”.



Sebagai seorang HRD Manager maka konsep berpikirnya adalah memanusiakan manusia sesuai dengan kompetensi da bakatnya masing masing.. Sehingga mampu mendorong karyawan untuk terlibat pada keberhasilan perusahaan dalam jangka panjang dan jangka pendek.Maka proses ini dimulai dari rekrutmen dan seleksi penerimaan karyawan,menseleksi lebih ketat karyawan yang akan diikutkan diklat ,penempatan staf sesuai bakat &kompetensi nya dan penyesuaian system kompensasi serta mengintensifkan program pengembangan dan pelatihan secara periodik.

Tujuannya agar karyawan menyadari bahwa untuk memiliki kinerja yang handal seorang staf harus melewati proses,bukan sekedar hasil. Yang tidak jarang orientasi hasil hanya menghasilkan laporan Asal Bapak Senang. (ABS)

Pada prisipnya HRD bukan sekedar administrasi kepegawaian namun mitra strategis bagi perusahaan..


Pribadi Utama (key personality) yang dimiliki seorang HRD adalah menjunjung tinggi Fairness artinya menempatkan segala sesuatu sebagaimana mestinya,tanpa pilih kasih.Sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam muslim yang diterima dari Abdullah bin Amru bin Ash bahwa seseorang datang kepada rosulullah dan betanya:”Apakah yang terbaik di dalam Islam,ya Rosullullah ..?. Nabi menjawab ;”Memberi makanan dan salam ,baik kepada orang yang kamu kenal maupun yang tidak kamu kenali…!”.

Asas fairness inilah Nabi SAW sangat dicintai sahabatnya yang sebagian besar bekas musuh musuhnya.Kaitan dalam Manajemen Sumber Daya Maya adalah optimalisasi aplikasi system informasi SDM,salah satunya memonitor perkembangan talenta dan kompetensi yang dimiliki karyawan oleh atasan langsung dan HRD.guna persiapan jika sewaktu waktu diperlukan.

Dengan kata lain performance management diterjemahkan dalam compensation & benefit yaitu mendorong karyawan untuk terus berprestasi,dengan imbalan yang memiliki system remunerasi yang kompetitif menghargai capaian prestasi kinerja masing masing karyawan .

0 komentar:

Posting Komentar